Wednesday, March 17, 2010

Shell Juga Naikkan Harga BBM

TEMPO Interaktif, Jakarta - Kecenderungan naiknya harga minyak belakangan ini memaksa perusahaan hilir minyak menaikkan harga jual produknya. Setelah Pertamina, giliran Shell yang menaikkan harga bahan bakar jenis non-subsidi, terhitung mulai 15 Maret pukul 22.01.

"Harga BBM Shell berubah mengikuti MoPS (Mean of Platts Singapore)," kata Fathia Syarif, juru bicara Shell dalam pesan singkatnya kepada Tempo.

Untuk wilayah Jabodetabek, Shell Super (92) dibandrol dengan harga Rp 6.700, naik dari harga sebelumnya, Rp 6.550 per liter. Sementara itu harga Shell Super Extra (95) dan Shell Diesel tidak mengalami perubahan, yaitu Rp 7.300 per liter.

Untuk Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum di Jawa Timur, ketiga varian bahan bakar non-subsidi mengalami kenaikan rata-rata sebesar Rp 100. Shell Super (92) menjadi Rp 7.100, sementara Shell Super Extra (95) dan Shell Diesel menjadi Rp 7.400.

RATNANING ASIH

0 comments:

Post a Comment

 

Rizky Cici Design by timeline © 2010